Aktifkan AksesibilitasAktifkan Aksesibilitas

Mengubah Dunia –Bayangkan masa depan, berubah sekarang juga

Visi kami adalah  bertindak sebagai "One World"
Meskipun komunitas global terdiri dari beberapa budaya, adat istiadat, geografi dan orang - orang di semua tingkat sosial ekonomi.

Kami melihat kebutuhan masyarakat dan mempertimbangkan misi kita.

Ada Kondisi Masyarakat yang menua dan Kesenjangan Kemiskinan yang Melebar

Transisi tingkat usia pada populasi dunia

Peningkatan usia dimasyarakat berkembang pesat. Diperkirakan jumlah orang berusia 65 tahun atau lebih di dunia akan meningkat menjadi 18,1% pada tahun 2060. Di Jepang, angka ini akan menjadi sekitar 40%, dan di Amerika Serikat dan Inggris diperkirakan akan mencapai sekitar 25%. Meski kenaikan ini merupakan cerminan positif bahwa orang hidup lebih lama karena kondisi kesehatan dan kehidupan yang lebih baik, namun ini berarti akan ada perubahan mendasar terhadap cara masyarakat yang akan bekerja.

 

Sumber: H28 White Paper of Elderly Citizen

Angka kemiskinan di dunia yang ditampilkan dalam peta (2012)

Kenyataan lain yang mengejutkan ada pada tahun 2012, dimana di perkirakan 896 juta orang hidup di bawah standar kemiskinan dunia, yaitu 1,90 dolar AS per hari.

masalah kesenjangan kemiskinan belum terpecahkan

 

Sumber: The World Bank

Masalah yang dihadapi:
Meningkatnya jumlah orang yang memerlukan perawatan jangka panjang dan angka kematian bayi

Perbedaan antara rata-rata harapan hidup dan harapan hidup sehat di Jepang

Negara maju akan segera menghadapi tantangan bahwa akan terjadi peningkatan rata - rata harapan hidup.

Dan sebagai hasilnya tumbuh perbedaan antara harapan hidup sehat dengan lamanya seseorang dapat menjalani hidupnya tanpa di batasi oleh masalah kesehatan dan harapan hidup.

 

Perbedaan ini terkait dengan penilaian jumlah orang  memerlukan perawatan jangka panjang, dan berarti akan ada peningkatan biaya pengobatan dan biaya perawatan.


Untuk mewujudkan masyarakat yang lebih baik, misi kami di negara maju adalah memperbaiki standar kesehatan

Sumber: Ministry of Health, Labor and Welfare's Reference material for People's Health Promotion Campaign for the 21st Century (Health Japan 21) (Bagian 2).

Tingkat kematian anak-anak di bawah usia lima tahun (per 1.000 kelahiran)

Negara-negara di barat daya Afrika, termasuk yang paling miskin di dunia, memiliki angka kematian tertinggi untuk anak-anak di bawah usia lima tahun.
Penyebab utamanya adalah kurangnya gizi dan layanan kesehatan yang memadai akibat kemiskinan.
Dengan mengharapkan pertumbuhan anak-anak yang sehat, kami mengemban misi di negara-negara berkembang untuk membantu mengendalikan atau mencegah infeksi dengan vaksin serta memberikan akses yang efektif bagi setiap orang untuk mendapatkan perawatan medis yang berkualitas.

 

Sumber: UNICEF “The State of the World’s Children 2016”

Dukungan dengan perawatan kesehatan mutakhir dan serta perawatan preventif demi hidup sehat dan sejahtera.

Harapan Terhadap Kesehatan

Tujuan nya bukan hanya menjalani hidup yang panjang, tetapi menjalani hidup yang sehat.

Tujuan Takeda bukan hanya untuk meningkatkan kualitas hidup dengan memperbaiki standar kesehatan melalui pengembangan obat baru yang inovatif, tetapi juga untuk mengatasi masalah sosial seperti pertimbangan biaya pengobatan dan biaya perawatan.

Menyelamatkan Hidup Anak-anak

 

peningkatan kesehatan masyarakat melalui akses terhadap layanan kesehatan dan dengan penyediaan vaksin, akan memberi dampak yang besar bila upaya ini berfokus pada skala global.

Takeda  memperkuat langkah langkah melawan penyakit menular dan sistem kesehatan nasional, sambil melakukan penelitian dan pengembangan di teurapetik area dan vaksin untuk membuatnya tersedia sesegera mungkin. Pada saat yang bersamaan, Takeda terhubung dengan Mitra Nasional, Global dan LS< untuk berkolaborasi dalam kegiatan tanggung jawan sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility / CSR) untuk membuat perbedaan dalamkehidupan masyarakat.

Target penelitian dan pengembangan Takeda bersama investasi masyarakat

Penelitian dan pengembangan

 

Dilingkungan penelitian yang berada pada tingkat teratas di industri dengan fasilitas mutakhir, kami akan menemukan dan menerapkan kebijaksanaan pada para peneliti dengan cara yang menjangkau batas dan sektor nasional dan bekerja untuk menemukan obat obat terbaru.


Di negara  maju seperti Amerika Serikat, kami menawarkan program untuk membantu pasien yang tidak dapat mengakses obat- obatan yang mereka butuhkan karena situasi ekonomi mereka.
Misi kami sebagai perusahaan farmasi global adalah membantu meningkatkan  kesehatan dan kesejahteraan masyarakat

Investasi masyarakat

Kami ingin membantu orang - orang didunia yang membutuhkan perawatan kesehatan. Dengan tujuan ini, yang selalu di ingat bahwa Takeda berkomitmen untuk mendukung berbagai program CSR Global.


Sebagai contoh kami berpartisipasi dalam program global yang dilaksanakan oleh United Nations Foundation  untuk melindungi anak-anak dengan memberikan vaksin campak.

Dengan keterlibatan ini, Takeda dapat memperluas lingkaran kontribusi sosial yang merupakan misi dari kami.

Kami berupaya mewujudkan kesehatan yang lebih baik bagi semua orang di seluruh dunia melalui inovasi terdepan dalam obat-obatan.